Kisah cinta setiap orang memang punya ceritanya masing-masing.....ada yang unik, sedih, tragis tapi ada juga yang bahagia. Setiap orang punya jalan hidup dan takdirnya masing-masing, kita sebagai manusia hanya menjalankan takdir....hanya bisa berusaha semaksimal mungkin, berdoa dan tawakal....karena pada akhirnya Allah jugalah yang punya kuasa untuk menentukan.
Perjuangan setiap orang untuk mendapatkan kebahagiaannya punya jalan dan cobaannya masing-masing. Mungkin mereka mempunyai cobaan yang sama beratnya, hanya kondisi dan permasalahannya yang berbeda. Ada yang terbentur restu dari orang tua, ada yang merasa belum benar-benar mantap dengan pilihan hatinya, ada juga yang masih harus sabar menunggu dengan segala ketidakpastian.
Apapun kondisi dan cobaan yang ada, tidak ada cara lain untuk menyelesaikannya selain dengan menghadapinya....Because the only way to pass the test is to take the test....Sebuah kata bijak mengatakan "Jalani apa yang bisa di jalani, apa yang baik, apa yang jelek, apa yang menakutkan pada akhirnya memberikan pelajaran yang berharga. Semuanya pasti ada gunanya kalau mau menjalaninya dengan apa adanya".
"Kehidupan bukanlah jalan yang lurus dan mudah untuk di lalui, namun jika kita punya keyakinan pintu pasti akan di bukakan untuk kita. Mungkin bukan pintu yang selalu kita inginkan, namun pintu yang akhirnya akan terbukti terbaik untuk kita". Setiap keputusan selalu ada resiko, jadi alangkah baiknya jika kita pikirkan matang-matang sebelum mengambil keputusan. Jangan sampai kita menyesalinya nanti karena semuanya akan menjadi sia-sia.
Dari beberapa kisah nyata yang aku pernah dengar dan lihat, mengambil sebuah keputusan besar dalam hidupnya di karenakan orang lain, kondisi dan sifat pesimis ataupun ketakutan, bukan karena pilihan hatinya sendiri. Mungkin banyak orang yang tidak menyadari, bahwa Allah selalu ada di hati setiap hamba-Nya.....salah satunya rasa ragu-ragu / tidak yakin ketika seseorang akan melakukan sesuatu atau mengambil keputusan yang akan menentukan masa depannya. Banyak orang yang selalu mengabaikan "petunjuk" itu.
Logika memang sangat di perlukan di saat kita mengambil sebuah keputusan, tapi jangan pernah mengabaikan juga yang namanya Kata Hati. Kalau memang saat ini kita sudah mengambil sebuah keputusan besar dalam hidup kita, tidak ada yang bisa kita lakukan selalin menjalaninya dengan segala konsekuensinya.....jangan pernah menyalahkan orang lain dengan keputusan yang pernah kita ambil, "Dalam mengambil keputusan gunakanlah hati nurani. Boleh mendengarkan apa kata orang lain sebagai bahan pertimbangan, tapi keputusan dan tanggung jawab tetap pada diri sendiri. Ambilah keputusan dan biarkan hati nurani membaca apa yang sebenarnya terjadi".
Aku selalu berharap sahabat, teman dan orang-orang terdekatku selalu di berikan kesabaran dalam menghadapi semua cobaan yang menimpanya dan mendapatkan kebahagiaan yang menjadi impiannya. "Tak mudah menemukan kebahagiaan di dalam diri kita sendiri, dan tidak mungkin menemukannya di tempat lain. Ikuti kebahagiaanmu dan pintu-pintu akan terbuka, di mana sebelumnya tiada pintu sama sekali.”
"Apa yang lebih baik selain memiliki seseorang yang mencintai kita dan selalu berada di samping kita" Itulah impian setiap orang untuk kisah cinta dalam hidupnya....walaupun sebagian orang harus "berjuang" terlebih dahulu sampai pada akhirnya mendapatkan kebahagiaannya. "Love is about commitment. Love is about understanding, Penting bagimu untuk memiliki perasaan cinta dalam hatimu, dalam wujud dan bentuk apapun, penting pula bagimu untuk di cintai. Lebih mudah mencintai daripada di cintai. Jika kau mencintai kau pasti akan mencapai sang kekasih suatu hari nanti."
Jangan pernah merasa kita tidak pantas untuk orang yang kita cintai, jangan pernah merasa rendah diri....."Hanya cinta yang melahirkan kesepakatan dari perbedaan" ,nobody's perfect! Pernikahan itu bukanlah untuk mencari kesempurnaan, tetapi tentang bagaimana caranya saling melengkapi kekurangan.
If You Love Someone, Declare Your Love Before It's Too Late.....and Never Give Up To Get Your Happiness
http://mrsigit80.blogspot.com/ |
0 comments via blog:
Posting Komentar